Memotong jalur lcd pada tv atau monitor lcd dan led memang kadang diperlukan.
Kegiatan potong memotong jalur lcd ini biasa populer disebut dengan sunat jaur lcd.
Tukang service tv yang mendapatkan service an tv dengan kerusakan gambar double atau berbayang seperti pada artikel :
Memperbaiki TV LED Gambar Double
biasanya akan melakukan pemotongan jalur pada layar lcd untuk memperbaiki masalah tersebut.
Kenapa kita harus memotong jalur untuk memperbaiki tv dengan rusak gambar berbayang atau gambar double?
Panel atau layar lcd sebenarnya di supply signal dari dua arah masing masing jalur flexyble nya tergantung pada model panel nya. Ada panel lcd yang masih menggunakan IC COF tambahan disetiap pinggil lcd, namun ada juga yang sudah include pada panel lcd itu sendiri.
Supply signal yang diberikan ke layar lcd biasanya ada saja yang mengalami gangguan seperti terjadinya short circuit atau hubungan pendek yang terjadi di dalam layar lcd sehingga kita tidak bisa memperbaikinya secara langsung. Untuk itu biasanya kita mengakali nya dengan memotong salah satu sumber signal menuju panel lcd agar sinyal lain yang diberikan ke layar lcd tidak ikut terganggu.
Seperti yang sudah pernah saya lakukan pada artikel sebelum nya.
Nah bagaimana cara untuk menentukan jalur mana yang bisa dipotong? tentunya ini akan menjadi pertanyaan yang sering ditanyakan oleh teman teman di video youtube saya tentang pemotongan jalur lcd.
Jika kita perhatikan pada jalur flexyble lcd pada umumnya, akan ada dua set jalur yang serupa. Serupa maksud saya disini adalah memiliki pasangan yang hampir mirip seperti ada jalur ganda, ada jalur sendiri, dijejerkan secara sama persis antara kanan dan kiri nya. nah itu merupakan jalur signal untuk panel lcd.
Ada yang bertanya, jalur ckv berapa yang di potong? stvp dipoyong? saya sendiri kurang tau yang mana jalur ckv dan yang mana jalur stvp. Selama service saya hanya melakukan ujicoba saja terhadap jalur yang akan saya potong.
Kuncinya adalah jika kalian menemukan pasangan jalur seperti pada foto diatas, mulailah potong jalur yang menyendiri dulu, bukan dari jalur yang bercabang. biasanya ada 3 jalur, nah biasanya hanya itu aja yang dipotong uda beres. Kecuali jika potong jalur itu masih gambar nya aneh baru lanjutin potong yang lain satu persatu.
Pemotongan jalur usahakan rapi karena tidak jarang saya melakukan pemotongan ternyata jalur yang saya potong salah, nah karena motong nya rapi jadi kita bisa menyambung jalur tersebut kembali hanya dengan memberikan atau menyolder jalur tersebut kembali.
untuk lebih lengkap nya kalian bisa simak video saya dibawah ini.
loading...
sumber:
duwiarsana.com
No comments:
Post a Comment