KASUS :
- Kami sudah sering menjumpai kasus seperti ini.
- Setelah selesai repair TV dan dihidupkan, diamati ternyata layar bagian kiri-kanan sedikit kurang lebar (menyempit)
- Diketemukan magnet warna hitam yang berbentuk bulat pipih seperti pil lepas dan terjatuh
SOLUSI :
- Magnet ini kalau diteliti lebih lanjut merupakan bagian dari kumparan Horisontal Linear yang dipasang seri dengan def yoke. Lokasi biasanya dekat dengan flyback.
- Karena plastik pembungkus sudah tua, menyebabkan magnet yang menempel pada bagian atas lepas dan jatuh, sehingga merubah nilai dari kumparan tersebut. Hal inilah yang menyebabkan kiri-kanan layar jadi sedikit menyempit.
- Dengan mengembalikan menempelkan magnet tersebut pada bagian atas, maka layar akan kembali lebar secara penuh lagi. Saat mengembalikan magnet jangan sampai terbalik posisi atas-bawahnya.
****************************
No comments:
Post a Comment