KASUS :
- Polytron Slim menggunakan TMPA8879 dan ic tone kontrol R2S15900.
- Problem suara kadang keras-pelan sendiri disebabkan kerusakan pada ic tone kontrol.
- Mau ganti part sulit cari dipasaran. Konsumen setuju jika fungsi bass-treble dihilangkan. Maka kami putuskan untuk membuang ic tone kontrol
Ini adalah pengalam saya :
- R2S15900 adalah merupakan ic yang berfungsi sebagai switch Audio-input , dan kontrol Vol, Bass, Treble, Balance.
- Setelah IC203 dilepas. Pasang Jumper pada “pin-2 dengan pin-1” dan “pin-27 dengan pin-19.”
- Denga modifikasi ini, maka volume kontrol tidak akan berfungsi sehingga suara akan langsung keras. Agar volume dapat diatur, maka volume kontrol pada TMPA8879 harus difungsikan kembali.
- Atur Volume kontrol sampai minimal. Speaker tidak dipasang dulu (sebab suaranya akan langsung maksimal)
- Pasang osiloskop pada pin-2 untuk mendeteksi keluaran sinyal suara dari TMPA8873.
- Masuk ke Option-O ( dan catat nilai aslinya). Satu persatu coba bit yang mempunyai nilai “1” diubah ke “0” sambil melihat sinyal suara pada osiloskop. Jika tidak ada perubahan maka kembalikan ke nilai aslinya.
- Jika sinyal suara menghilang, maka bit tersebut yang perlu diubah secara permanen ke “0”
Catatan :
- Kalau tidak salah ingat bit yang dirubah adalah 0110 0101 dirubah menjadi 0100 0101
- Cara merubah Option bit.
*********************
No comments:
Post a Comment